Cara Membuat Poster Di Canva

Cara Membuat Poster Di Canva

Poster adalah karya seni berupa desain grafis yang membuat komposisi gambar dan huruf di atas kertas (Sumber: Canva). Poster dapat dicetak dan ada juga poster yang berbentuk poster digital. Ukurannya juga sangat beragam, mulai dari poster dengan ukuran besar hingga kecil.

Poster biasanya digunakan untuk keperluan bisnis seperti mempromosikan sebuah produk dan jasa, atau digunakan untuk menyampaikan informasi tertentu.

Kamu bisa melihat salah satu contoh poster pada gambar dibawah ini.

Desain tanpa judul

Sumber gambar: Canva

Untuk membuat poster, baik cetak maupun online, kini mudah dilakukan. Kamu bisa menggunakan aplikasi desain grafis online, yaitu Canva. Di Canva, kamu bisa membuat poster dengan mudah, cepat, gratis, serta mendapatkan hasil yang memuaskan.

Terlebih dahulu, kita membahas sedikit mengenai Canva.

Apa Itu Canva?

Canva adalah aplikasi desain grafis online yang mudah untuk digunakan, bahkan bagi pemula. Platform ini juga dapat diakses melalui perangkat desktop maupun mobile.

Canva menyediakan pilihan versi berbayar dan versi gratis untuk para penggunanya. Akan tetapi, kamu sudah dapat menikmati berbagai fitur tanpa membeli versi berbayarnya.

Di Canva, kamu tidak hanya bisa membuat poster, tetapi kamu juga bisa membuat logo, daftar riwayat hidup, kartu nama, infografis, hingga video.

Berikut dashboard Canva yang akan kamu temukan saat membuat poster.

dashboard canva

Baca juga: Apa Itu Canva?

Apa Keuntungan Membuat Poster Menggunakan Poster Menggunakan Canva?

Berikut beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika membuat poster menggunakan Canva.

  • Membantu kamu membuat poster dengan mudah dan cepat.
  • Bisa digunakan di berbagai macam perangkat (Desktop atau Mobile).
  • Dapat diakses kapan saja dan di mana saja.
  • Memungkinkan kamu untuk berkolaborasi dengan rekan satu tim.
  • Tersedia berbagai macam template poster (tinggal sesuaikan dengan kebutuhan).

Bagaimana Cara Membuat Poster Menggunakan Canva?

Untuk membuat poster menggunakan Canva, ikuti cara-cara berikut:

1. Buka Canva.

2. Login ke akun Canva kamu atau lakukan Registrasi jika belum memiliki akun.

3. Pilih layout “Poster” pada dashboard Canva.

4. Pilih template pada bagian kiri layout.

Canva menyediakan template poster dengan berbagai kebutuhan, misalnya poster untuk kampanye bisnis, iklan, motivasi, musik, ulang tahun, film, perihal Covid-19, dan masih banyak yang lain
Klik salah satu template yang sesuai dengan kebutuhan kamu, disini saya akan memilih template untuk kebutuhan iklan.

template poster pada canva

5. Sesuaikan layout dengan mengatur ulang berbagai elemen pada halaman. Misalnya memilih skema warna atau latar belakang baru, serta mencoba berbagai font dan kombinasi warna.

Double klik pada bagian elemen yang akan kamu ganti. Disini saya akan mencoba mengganti jenis font (jenis tulisan).

6. Kreasikan dengan lebih banyak fitur desain untuk poster kamu.

Misalkan dengan menambahkan lebih banyak gambar, foto, ilustrasi, ikon, dan stiker, filter, dan elemen lainnya.

elemen pada canva untuk membuat poster

7. Jika sudah selesai, simpan poster dengan mengklik tombol “Download” pada bagian kanan atas. Bisa disimpan dalam format gambar PNG, JPG, JPG, PDF, MP4 Video, dan GIF. Kamu juga dapat kembali mengedit desain kapanpun kamu butuh.

cara menyimpan poster di canva

Nah itulah cara membuat poster menggunakan Canva, sangat mudah kan? Sekarang giliran kamu membuat poster secara gratis. Cobain yuk!

Jika kamu ingin mengakses lebih banyak fitur dan pilihan dalam proses pembuatan poster dengan Canva, pertimbangkan untuk mempertimbangkan beli akun premium dari IDcopy. Dengan akun premium Canva, kamu akan mendapatkan akses ke berbagai template eksklusif dan fitur kreatif yang akan membantu poster kamu lebih menonjol.

Semua

Premium

x