Manfaatkan Envato Elements Untuk Channel Youtube Kamu

channel youtube

Saat ini, banyak orang ingin bekerja di dunia digital karena semakin berkembangnya zaman teknologi semakin maju. Salah satu profesi yang diinginkan yaitu menjadi youtuber. Youtuber adalah orang yang memiliki channel Youtube dan menyajikan konten tertentu. 

Jika ingin menjadi youtuber, kamu perlu rajin untuk upload video agar konten tersebut menghasilkan dan banyak mendapatkan subscriber maupun penonton. Namun, untuk menjalankannya tentu tidak mudah. 

Kamu perlu melakukan berbagai cara agar mendapatkan ulasan yang terbaik. Untuk itu, berikut akan dijelaskan beberapa cara membuat konten yang bagus khususnya menggunakan Envato Elements. 

Apa Itu Envato Elements 

Salah satu cara yang digunakan para youtuber untuk membuat konten di channel Youtube yaitu dengan cara langganan Envato Elements. Adapun yang dimaksud Envato adalah perusahaan marketplace yang menyediakan berbagai produk digital yang diinginkan. 

Perusahaan ini sudah dibentuk tahun 2006 dan berasal dari Australia lalu kini merambah dan terkenal di berbagai mancanegara. Tujuan dari perusahaan ini yaitu untuk memberikan wadah bagi para kreator yang mencari sumber daya digital terbaik. 

Dengan membeli aset digital di Envato Elements akan memudahkan kreator untuk menghasilkan produk atau konten yang lebih berkualitas. Jadi, channel Youtube yang kamu buat lebih banyak mendapatkan penonton karena tergolong lebih menarik untuk ditonton. 

Di dalam Envato Elements ini, kamu akan menemukan ribuan bahkan jutaan produk digital yang dibutuhkan dalam industri kreatif. Contohnya seperti stok video klip, stok foto, stok gambar, font, grafis, template 3D dan presentasi, template WordPress, dsb. 

Semua itu akan mendukung para pekerja di bidang kreatif untuk menghasilkan produk yang terbaik. 

Manfaat Envato Elements 

Ada berbagai keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan Envato Elements untuk channel Youtube. Aset-aset digital yang ditawarkan oleh Envato sangat berkualitas. 

kamu bisa mendapatkannya secara gratis maupun berbayar dengan mendaftar akun premium Envato Elements

Lalu, apa saja beberapa aset digital di dalam situs Envato, simak ulasannya berikut. 

1. Stock Video 

Di dalam Envato ini tersedia berbagai koleksi video footage dan graphic yang pastinya menarik dan membantu kontenmu bernilai tinggi. Pilihannya ada banyak yaitu lebih dari 1,3 juta pilihan. Dengan demikian, kualitas konten video Youtube menjadi lebih baik. 

Kamu juga bisa memilih filter video dari Alpha Channel, resolusi 720P, frame rate, Looped video footage, dsb. Tak hanya itu, terdapat juga preview video yang bisa kamu tonton untuk memastikan apakah stock video ini mendukung channel Youtube kamu atau tidak. 

Caranya dengan mengarahkan kursor ke atas bagian thumbnail video. 

2. Template Video 

Berikutnya, yaitu tersedia berbagai template video dengan variasi transisi, efek, judul, dan berbagai kustomisasi lainnya yang bisa kamu sesuaikan dengan baik. Ini adalah tempat yang tepat bagi kamu yang ingin mencari logo, video display, openers, ikon, dsb. 

Dengan menggunakan template video dari Envato Element, kamu bisa melakukan editing tambahan dengan menggunakan software yang kompatibel dengan template video ini. Contohnya After Effects, Premier Pro, Apple Motion, Final Cut Pro, dsb. 

3. Musik Royalty Free 

Manfaat Envato Elements berikutnya yaitu mendapatkan musik royalty untuk mendukung video kamu. Ada berbagai jenis musik yang mendukung dengan berbagai genre, instrument, dan mood yang diinginkan. 

Berikutnya adalah kamu dapat mengatur tempo musik, durasi audio, dan memilih filter vokal yang diinginkan. 

4. Efek Suara (SFX) 

Selain royalty musik, terdapat juga efek suara untuk mendukung channel Youtube. Seperti yang kita ketahui, membuat video Youtube harus terlihat menarik tidak hanya dari segi visual, tetapi juga dari segi suara yang didengarkan oleh para  penontonnya . 

Dengan efek-efek suara ini akan membuat hasil video menjadi lebih baik. Beberapa contoh efek suara yang dihasilkan oleh Envato Elements seperti suara alam, suara manusia, efek suara game, pergerakan, kartun, pergerakan, dan masih banyak lagi efek yang disediakan di Envato. 

Efek suara ini juga bisa kamu filter dan dilihat dari looped sound dan durasi yang diinginkan. 

5. Kumpulan Font 

Bagi kamu yang membutuhkan tulisan-tulisan dengan desain menarik, maka kamu dapat mencari berbagai font keren untuk membuat tampilan lebih menarik lagi. Ada berbagai ribuan koleksi font yang bisa kamu pilih sesuai kategori tertentu. 

Contohnya seperti font San Serif, Decorative, Script, Handwritten, Serif, dan lain-lain. 

Bisa juga menggunakan font Optimum Size yang diperlukan untuk buku, majalah, dan poster. 

6. Kategori Lain 

Selain menawarkan berbagai aset digital yang berguna untuk channel Youtube, tersedia juga berbagai kategori lain yang berguna untuk produk digital lainnya. 

Contohnya, di Envato kamu bisa memilih lebih dari 1100 template CMS yang digunakan untuk  Joomla, Tumblr, Shopify, Drupal, dsb. 

Selain itu, disediakan pula lebih dari 2600 template WordPress dimana kamu juga mendapatkan tema, plugins, dan template kits. Selain itu, kamu juga bisa melakukan filter menggunakan alat yang kompatibel dengan template tersebut. 

Contohnya seperti Bootstrap, BuddyPress, dan  Elementor. Untuk mendapatkan Unlimited Download di Envato Elements, disarankan untuk melakukan subscription atau berlangganan. 

Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan unduhan aset digital manapun tanpa batas. Menarik bukan? 

Cara Mengembangkan Channel Youtube 

Setelah dipahami bahwa Envato dapat mendukung channel Youtube kamu, terdapat beberapa tips lainnya yang perlu diperhatikan bagi para youtuber. Dua diantaranya adalah sebagai berikut: 

A. Gunakan Youtube Premium Untuk Riset Konten 

Cara mengembangkan Youtube yaitu sering melakukan riset. kamu bisa menonton channel lainnya yang memiliki genre Youtube yang sama sebagai pembelajaran. Oleh sebab itu, disarankan menggunakan Youtube Premium. 

Keuntungan Youtube Premium ini yaitu dapat menonton Youtube tanpa iklan, mendengarkan lagu atau music premium, sampai menyimpan video untuk dipelajari. 

B. Pilih Tipe Konten Sesuai Minat 

Tips lainnya yaitu memilih konten Youtube yang cocok untuk kamu, yaitu edukasi, hiburan, convert, dan edutainment. Setelah memilih tipe konten ini, kamu harus fokus dan konsisten dalam menjalankannya agar bisa semakin sukses. 

Penutup

Demikian penjelasan pemanfaatan Envato Elements yang membantu untuk membuat channel Youtube semakin berkualitas. Ikuti juga cara lain untuk menjadi youtuber yang profesional. 

Semua

Premium

x