Harga Anydesk Premium Terbaru 2024, Sebanding dengan Manfaatnya

Anydesk adalah salah satu aplikasi yang namanya naik daun semenjak budaya WFH (Work From Home) muncul. Aplikasi ini sendiri pada dasarnya adalah aplikasi freemium yang memungkinkan penggunanya untuk mengakses komputer dari jarak jauh, tanpa hambatan. Pertanyaannya, berapa harga Anydesk app untuk versi premiumnya?
Selain itu, apakah manfaat yang ditawarkan oleh versi premium dari aplikasi ini worth the price (sepadan dengan harganya)? Simak ulasannya di bawah ini!
Harga Anydesk Premium 2024
Anydesk adalah aplikasi yang berkonsep freemium, artinya kamu dapat menggunakan aplikasi ini secara gratis atau berlangganan (berbayar). Adapun harga Anydesk premium sendiri terbagi atas beberapa kategori berikut.
- Single: Anydesk premium yang ditujukan untuk bisnis dengan konsep single person company. Harga berlangganan dari paket Anydesk ini adalah $12.90 per bulannya.
- Standard: Paket AnyDesk premium yang menyediakan fitur komprehensif untuk tim dengan skala kecil. Harga paket ini adalah $25.90 per bulannya.
- Advanced: Anydesk premium dengan kumpulan fitur ekstensif untuk mendukung kebutuhan tambahan dari pengembangan bisnis. Harga Anydesk premium ini adalah $67.90 per bulannya.
- Ultimate: Paket Anydesk premium yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dari bisnis penggunanya. Harga berlangganan paket ini tergantung pada negosiasi antara pembeli dan pihak Anydesk.
Keunggulan Anydesk
Selain terkait dengan fungsinya yang memungkinkan akses perangkat komputer dari jarak jauh, Anydesk menjadi pilihan aplikasi remote desktop populer, juga berkat banyaknya keunggulan yang ia tawarkan, sebagai berikut.
A. Performa Terbaik
Anydesk dibangun dengan menggunakan teknologi video codec, bernama Codec DeskRT. Teknologi ini dirancang untuk dapat melakukan transmisi data cepat, meskipun dalam kondisi bandwidth lemah (low bandwidth).
Teknologi Codec DeskRT inilah yang membuat aplikasi Anydesk dapat bekerja optimal dalam mengontrol perangkat komputer dari jarak jauh, meskipun kecepatan internet dalam kondisi lambat. Bahkan, aplikasi Anydesk terbilang lebih responsif dan optimal ketimbang aplikasi remote desktop “TeamViewer”, yang merupakan rivalnya.
Perbedaan latensi dari performa kedua aplikasi remote desktop ini bahkan mencapai 16 milisecond.
B. Keamanan Terjamin
Keamanan juga elemen lainnya yang membuat aplikasi Anydesk menjadi pilihan para pekerja WFH. Pasalnya, semua data yang terkirim dari dua perangkat komputer yang terhubung melalui aplikasi ini dienkripsi dengan teknologi TLS 1.2.
Sebagai informasi, teknologi ini adalah teknologi keamanan yang biasanya digunakan oleh perbankan untuk melindungi data nasabah mereka. Jadi, dengan kata lain, aplikasi remote access ini menawarkan perlindungan data yang termasuk kuat.
C. Fleksibilitas
Aplikasi remote desktop umumnya memiliki tujuan untuk memfasilitasi penggunanya agar dapat mengerjakan pekerjaan mereka dengan lebih cepat dari jarak jauh. Oleh karena itu, fleksibilitas menjadi poin yang sangat penting untuk jenis aplikasi ini.
Anydesk hadir menawarkan fleksibilitas tersebut. Aplikasi ini tidak hanya memungkinkan penggunanya untuk dapat mengakses perangkat komputer dari jarak jauh melalui perangkat Windows, namun juga Android, MacOs, dan Linux.
Anydesk Premium vs Gratis
Setelah membahas mengenai harga Anydesk premium, kami juga akan membandingkan hal yang ditawarkan oleh Anydesk Premium dengan versi gratisnya, sebagai berikut.
1. Managed Devices
Salah satu perbedaan antara Anydesk gratis dan premium dapat kamu lihat dari sisi managed devices. Managed devices yang kami maksud di sini adalah jumlah perangkat yang dapat pengguna akses melalui unattended access (mengontrol perangkat tanpa perlu pemberian izin manual, namun melalui sistem password).
Di versi gratis, jumlah perangkat yang dapat kamu akses dan kontrol adalah sebanyak 3 perangkat. Sementara di versi berbayar, kamu dapat mengakses lebih banyak perangkat, tergantung dengan paket harga Anydesk premium yang kamu pilih.
2. Ketersediaan Add On
Ketersediaan Add On juga menjadi aspek pembeda antara versi gratis dan versi berbayar pada aplikasi remote desktop ini. Add On sendiri adalah ekstensi yang dapat menambahkan fungsionalitas baru tertentu ke suatu aplikasi.
Biasanya, Add On bertujuan mengotomatiskan tugas tertentu yang dilakukan melalui suatu aplikasi. Khusus Anydesk, Add On hanya tersedia pada versi premium. Anydesk sendiri memiliki sejumlah Add On yang populer di antara para penggunanya, yaitu meliputi:
- Perekam Sesi: Add-on ini memungkinkan kamu merekam sesi AnyDesk kamu, sehingga kamu dapat melihatnya nanti atau membagikannya dengan orang lain.
- Transfer File: Add-on ini memungkinkan kamu mentransfer file antara komputer lokal dan jarak jauh.
- Whiteboard: Add-on ini memungkinkan kamu menggunakan board bersama untuk berkolaborasi dengan orang lain selama sesi AnyDesk.
- Obrolan: Add-on ini memungkinkan kamu mengobrol dengan orang lain selama sesi AnyDesk.
- Daftar Perangkat: Add-on ini memungkinkan kamu melihat daftar semua perangkat yang kamu hubungkan dengan AnyDesk.
3. Dukungan Pelanggan
Dukungan pelanggan menjadi salah satu elemen vital dalam pengembangan suatu aplikasi atau layanan. Anydesk juga menyediakan layanan dukungan pelanggan ini, namun tingkat responsif dari dukungan pelanggan ini berbeda untuk pengguna Anydesk gratis dan premium.
Dalam hal ini, dukungan pelanggan Anydesk umumnya lebih mendahulukan menyelesaikan masalah atau kendala yang dialami pengguna premium ketimbang pengguna gratis.
Cara Beli Anydesk Premium Tanpa Kartu Kredit
Secara umum, paket harga Anydesk premium per bulannya tergolong cukup murah, jika membandingkan dengan fitur yang ia tawarkan. Jika kamu ingin berlangganan versi premium dari aplikasi remote desktop ini, kamu dapat melakukan pembelian secara langsung di website resmi mereka.
Sayangnya, saat ini pihak Anydesk hanya melayani pembayaran melalui transfer bank internasional, Paypal dan kartu kredit. Namun, kamu dapat mengatasi masalah ini dengan melakukan pembelian akun Anydesk melalui platform pihak ketiga. Salah satunya adalah IDCopy.
IDCopy sendiri adalah platform jual akun premium untuk berbagai aplikasi profesional, termasuk Anydesk. Platform ini menyediakan metode pembayaran yang lengkap, mulai dari transfer bank, dompet digital, bahkan via transfer pulsa. Selain itu, proses penyediaan akunnya sendiri juga cepat dan mudah.
Telah Tahu tentang Harga Anydesk Premium?
Anydesk pada dasarnya adalah aplikasi freemium, yang mana penggunanya dapat menggunakannya secara gratis atau berlangganan. Perihal paket harga Anydesk premium sendiri terbagi atas 4 paket berbeda, yaitu Solo, Standard, Advanced dan juga premium. Pemilihan paket Anydesk premium tersebut dapat kamu sesuaikan dengan kebutuhan pemakaian atau bisnis kamu.