Tips Ilustrasi Vektor yang Bisa Bikin Gambar Kalian Diterima di Situs Mikrostock Freepik

Tips Ilustrasi Vektor yang Bisa Bikin Gambar Kalian Diterima di Situs Mikrostock Freepik

Apakah kamu pernah membuat ilustrasi vektor? Ilustrasi jenis ini banyak dibuat untuk berbagai kebutuhan grafis. Vektor juga menjadi salah satu karya grafis yang banyak dibutuhkan saat ini. 

Bgi kamu seorang design grafis, mungkin kamu sudah asing lagi dengan istilah ini. Disini  kita akan membahas mengenai tips membuat gambar vektor yang bisa diterima di website Freepik yang premium.

Apa Itu Ilustrasi vektor?

Vektor adalah karya grafis yang terdiri dari kombinasi titik dan garis. Garis dan titik tersebut terkoneksi dengan baik untuk menghasilkan gambar yang menarik.

Vektor berbentuk gambar yang berupa titik dan garis yang dibuat secara digital. Terdapat perhitungan matematika dalam menentukan titik dan garis. Sehingga gambar yang dihasilkan presisi dan rapi sesuai dengan perhitungannya.

Terdapat kombinasi antar titik dan garis yang digunakan untuk menciptakan alur vektor yang menarik. Setiap alur yang dibuat dapat ditambahkan garis atau titik sesuai dengan kebutuhan pembuat vektor. Kamu bisa membuat format file vektor yang presisi dengan titik dan garis.

Kamu bisa menggunakan ilustrasi vektor untuk membuat logo, baliho, reklame, dan desain yang lain. Selain itu, vektor dapat dikonversi menjadi tampilan 3D. Sehingga tampilan gambar menjadi lebih estetik dan menarik.

Kelebihan Ilustrasi vektor

Jika kamu tertarik untuk membuat gambar vektor, maka kamu perlu mengetahui kelebihan vektor. Hal ini akan membantu kamu menghasilkan gambar yang maksimal dan presisi. Pastikan kamu mengetahui kelebihannya supaya bisa membuat vektor yang bagus.

Beberapa kelebihan vektor yang perlu diketahui supaya bisa memaksimalkan karya vektor kamu, sebagai berikut:

A. Tidak Bergantung pada Resolusi

Pertama, gambar vektor tidak bergantung pada resolusi. Hal ini menyebabkan kamu bisa langsung mengubah gambar sesuai kebutuhan. Kamu tidak perlu menurunkan kualitas gambar grafis sebelum diubah atau diedit dengan menggunakan aplikasi editing.

Hal ini tentu akan sangat membantu agar gambar vektor tidak pecah. Sehingga kamu bisa mengedit dan mengubah file vektor tanpa khawatir merusak kualitas gambar. Kamu bebas melakukan perubahan sesuai dengan kebutuhan file yang akan digunakan.

B. Proses Pembuatannya Mudah

Kamu bisa membuat gambar vektor di berbagai aplikasi gambar yang menyediakan pembuatan vektor. Pembuatan vektor tidak sulit, hanya saja kamu perlu melakukan perhitungan agar gambar yang dihasilkan presisi.

Jika kamu berhasil membuat vektor yang menarik, maka kamu bisa mengunggah gambar di berbagai aplikasi gambar. Misalnya Freepik atau web sejenis freepik yang dapat ditemukan dengan mudah di internet.

C. Dapat Dicetak dengan Kualitas Terbaik

vektor tidak mudah pecah, sehingga tidak rusak jika diubah ke dalam bentuk file yang lainnya. Hal ini akan memudahkan kamu dalam proses pencetakan gambar. Hasil grafis vektor dapat dicetak dengan printer.

Hasil cetakan grafis akan terlihat bagus sesuai dengan harapan. Pastikan saja kamu membuat gambar dengan perhitungan vektor yang tepat. Sehingga hasilnya bisa memiliki tampilan yang menarik.

Jenis-Jenis Desain vektor

Setelah mengetahui kelebihan vektor, sekarang kita akan membahas mengenai jenis-jenis desain vektor. Hal ini akan membantu kamu mendapatkan inspirasi terbaik untuk memulai desain vektor terbaik kamu.

Apa saja jenis-jenis vektor? Beberapa jenis vektor yang perlu kamu ketahui, sebagai berikut:

1. Line Art

Salah satu jenis vektor yang populer saat ini adalah Line Art. Vektor ini dibuat dengan garis-garis yang tegas. Pilihan warna yang digunakan adalah hitam putih dan tidak menggunakan gradasi warna.

2. Vektor Art

Bagaimana bentuk gambar vektor? Bentuk gambar vektor bisa berupa vektor art. Jenis ini memungkinkan gambar atau foto asli diubah menjadi gambar kartun. Gambar seperti ini juga banyak digemari saat ini.

3. Siluet Art

Jenis ilustrasi vektor yang lain adalah siluet art. Jenis ini memungkinkan seseorang untuk membuat karya grafis dalam bentuk siluet. Gambar yang dihasilkan akan seperti gambar tiruan atau bayangan hitam.

4. Karikatur

Karya grafis lain yang bisa kamu buat dengan vektor yaitu karikatur. Karikatur adalah gambar tiruan dari suatu objek dapat berupa benda dan manusia. Biasanya jika menggambar karikatur manusia, maka kepalanya akan dibuat lebih besar.

5. Anime Version

Pecinta anime bisa mencoba membuat gambar anime menggunakan vektor. Kamu bisa membuat gambar tubuh yang sama persis dengan objek aslinya. Tetapi, pada bagian wajah dapat dibuat sesuai dengan inspirasi kamu.

Tips Gambar vektor Bisa Diterima di Freepik

Apabila kamu memiliki minat untuk menjadi kontributor di Freepik, maka kamu perlu mengetahui tips yang tepat. Banyak karya vektor yang ditolak karena memiliki komposisi yang seimbang.

Beberapa tips membuat vektor yang bisa diterima Freepik, sebagai berikut:

A. Keseimbangan Gambar

Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah keseimbangan semua elemen vektor. Kamu harus memperhatikan susunan elemen desain yang digunakan. Pastikan setiap elemen yang digunakan tidak tumpang tindih.

Terdapat hal-hal penting yang perlu kamu perhatikan yaitu orientasi, keselarasan, posisi dan tumpang tindih. Pastikan bahwa setiap elemen tersebut tergambarkan dengan baik tanpa ada yang tumpang tindih.

B. Bobot Visual

Bobot visual menjadi hal penting lain yang perlu diperhatikan. Hal ini mengacu pada titik fokus pada komposisi. Dalam artian, kamu harus fokus pada bagian elemen yang dijadikan pusat perhatian.

Pastikan bahwa elemen tersebut berada di tengah dan simetris. Sehingga bisa menambah daya tarik pada komposisi vektor yang dibuat. Selain itu, pastikan kamu memiliki akun freepik premium sehingga bisa mengunggah hasil vektor ke website.

C. Framing

Silakan untuk memperhatikan framing atau pembingkaian pada ilustrasi vektor. Artinya, kamu perlu memperhatikan ruang yang digunakan untuk pembuatan desain. Pastikan bahwa elemen desain tidak terlalu besar dan terkesan penuh.

Hal ini akan menyebabkan desain kamu terlihat sesak dan tidak memiliki ruang udara. Pastikan bahwa kamu mengatur bingkai yang sesuai dan serasi dengan elemen gambar. Sehingga bisa menghasilkan tampilan gambar yang bagus dan seimbang.

Buat Ilustrasi Vektor Terbaikmu!

Demikianlah pembahasan mengenai tips membuat ilustrasi vektor agar bisa diterima di Freepik. Selamat mencoba mendesain gambar vektor yang diinginkan.  Silakan membeli akun premium di IdCopy yang bisa dipercaya memiliki pelayanan terbaik untuk kamu.

Semua

Premium

x