Spotify for Artists: Mengelola Profil Artis dan Mengenal Penggemarmu

spotify artist

Profil artis merupakan beranda yang akan ditampilkan di Spotify. Di mana pada profil artis terdapat semua musik karya sang artis dan juga info lebih lanjut tentang artis yang dimaksud.

Apakah kamu memiliki bakat membuat musik dan ingin karyamu dikenal banyak orang? Menggunakan Spotify Artist kamu berkesempatan mengelola dan sekaligus mengenal penggemarmu. 

Tentu masih ada banyak hal yang bisa kamu dapatkan dari Spotify for Artists. Mau tahu lebih lanjut? Pada kesempatan kali ini kamu diajak mengulas tentang kegunaan atau keuntungan Spotify untuk artis hingga cara membuat Spotify art yang belakangan sedang viral di media sosial. Penasaran? Check this out!

Kegunaan atau Keuntungan Spotify for Artists

Tidak peduli apakah kamu seorang artis pemula ataupun sedang berkembang, Spotify mencoba memfasilitasi kamu dengan fitur terbarunya. Menggunakan Spotify Artist ada banyak hal yang bisa kamu lakukan, diantaranya sebagai berikut:

A. Mengelola Profil Artis

Profil menjadi kesan pertama yang akan dilihat para penggemar dan mungkin saja calon penggemar barumu. Karenanya kamu sebagai artis ataupun manajer sang artis harus tahu benar bagaimana cara menampilkan profil artis secara menarik.

Mengelola profil artis sendiri meliputi mengelola gambar artis, menulis bio, pilihan artis, playlist artis, hingga pilihan penggalangan dana artis. Bagi artis pemula bisa melihat contoh beberapa profil artis lokal maupun mancanegara yang namanya sudah populer lebih dulu.

B. Mempromosikan Musik Baru Kamu

Artis dapat menggunakan Spotify Artist untuk mempromosikan musik atau lagu baru yang dirilis. Hanya saja memang ada beberapa langkah yang harus dilalui sebelumnya sampai terverifikasi dan bisa ditampilkan.

C. Mengajukan Musik ke Editor Playlist Tim Spotify

Untuk mengajukan musik baru ke editor ini mungkin akan memakan waktu. Kamu bisa memasukkan beberapa lagu ke Spotify sekaligus dan selanjutnya tim akan melakukan peninjauan. 

D. Mengetahui Jumlah Streaming Musik atau Lagu Yang Kamu Promosikan dan Sekaligus Informasi Mengenai Statistik Audiences.

Spotify Artist tidak hanya memberimu kesempatan membuat profil artis yang bagus dengan mengunggah foto, menulis bio, dan menawarkan beberapa single dalam playlist. Tentu bisa lebih dari itu. Di mana kamu juga berkesempatan mendapat data pendengar secara lebih mendalam. Hal ini tentu memberi kemudahan bagi kamu yang ingin merangkul penggemar.

Dari sisi penggemar, adanya profil artis ini membantu para penggemar menemukan musik karyamu lebih mudah. Sedangkan dari sisi artis, kamu sebagai artisnya mendapat jalan lain untuk membawa karier musik yang sudah kamu pilih ke level selanjutnya. Menariknya kamu bisa berkarya dan mendapatkan penghasilan 100%.

Menggunakan Spotify for Artists kamu bisa menemukan para penggemarmu dan pemasaran akan jauh lebih baik berkat keberadaan para penggemar. Semua alat yang kamu butuhkan untuk membangun karir dan penggemarmu di Spotify. Fitur ini pun dapat kamu gunakan untuk mengembangkan basis penggemar yang pastinya dibutuhkan untuk mencapai tujuan. Lantas mengapa tidak mencobanya?

Apa Itu Spotify Art dan Cara Membuatnya

Selain mempromosikan karya musik di Spotify, para artis juga bisa mempromosikan karyanya di media sosial yang lain. Seperti yang diketahui kamu bisa berbagi musik yang diputar menggunakan Spotify di media sosial seperti Instagram misalnya.

Adapun baru-baru ini tagar #spotifyart atau #spotifart membanjiri timeline Twitter dan juga InstaStory. Tren ini ternyata berwujud karya visual cover lagu yang biasanya akan tampil saat membagikan lagu yang kamu putar di story Instagram. Tren Spotify artist ini akan membuat latar cover lagu yang kamu bagikan terlihat makin keren dibandingkan sebelumnya yang cenderung polos.

Mungkin kamu merasa minder karena tidak memiliki kemampuan menggambar atau melukis. Jangan salah. Ternyata untuk membuat cover yang keren kamu hanya perlu terampil memanfaatkan fitur InstaStory yang sudah dilengkapi banyak pilihan kuas dan font teks. Sering berlatih kiranya akan membuat kamu makin jago membuat karya yang eye catching

Cara membuat Spotify art nyatanya cukup simpel lho. Bagaimana caranya? Langsung saja kamu bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini:

1. Memilih Lagu Favorit

Pertama-tama pilih lagu yang ingin kamu suka di aplikasi streaming Spotify. Sebagai tips pemula, kamu bisa coba membuat dengan memilih lagu yang memiliki cover sederhana supaya mudah ditiru bentuk maupun warnanya. Pilih lagu kamu, lalu klik share dan pilih Instagram Story.

2. Memilih Tipe Brush

Setelah masuk di Instagram Story, secara otomatis akan ditampilkan banyak pilihan brush atau kuas. Pilih brush yang kamu mau. 

Jika kamu ingin membuat cover lagu dengan gradasi, maka tipe brush kapur dengan lambang hati merupakan pilihan tepat. Untuk membuat gradasi cukup mudah. 

Awalnya gunakan brush datar lebih dulu kemudian atur ukurannya jadi paling besar, lalu gunakan brush kapur. Tujuan memilih brush datar agar brush kapur yang disapukan mempunyai ukuran lebih besar dan gampang digradasikan dengan warna lain.

3. Memilih Warna

Selesai mengatur ukuran brush, pilih warna yang pas. Untuk memilih warna kamu bisa memanfaatkan fitur eyedropper yang terdapat di sisi bawah story dan tepatnya sisi paling kiri antara pilihan warna. Drag eyedropper ke warna yang ingin kamu tiru dan otomatis kamu memiliki warna yang persis dengan yang kamu pilih.

Warnai latar belakang yang polos menggunakan brush yang sudah diatur sebelumnya. Masih untuk gradasi, kombinasikan beberapa warna supaya mendapat efek gradasi yang halus dan mulus.

4. Membuat Pembatas

Proses membuat Spotify art ini bisa kamu lakukan menggunakan jari atau bisa lebih mudah jika kamu memiliki Stylus Pen. Selesai memoleskan warna mungkin kamu ingin membuat garis pembatas. Salah satu cara paling simpel kamu bisa menggunakan tanda “_” atau underscore yang dibuat tanpa spasi. Pilih font yang kuat supaya garis yang kamu buat terlihat menyatu menyerupai garis.

Klik pada cover lagu supaya garis pembatas yang dibuat ada di belakang cover. Selanjutnya kamu tinggal memenuhi area yang dibatasi menggunakan warna pilihan.

Bagaimana? Cukup mudah bukan beberapa langkah di atas. Sering berlatih akan membuat kamu semakin terampil.

Bagi sang artis bisa memulai membagikan lagu atau musik barunya agar para penggemar mengetahui informasi akan karya anyarnya. Selanjutnya sang artis bisa mengajak para penggemar untuk turut meramaikan tren membuat Spotify art.

Kesimpulan

Kini terbuka kesempatan lebar bagi para musisi baik pemula ataupun yang sudah terkenal seperlu memperkenalkan karya-karyanya sekaligus merangkul para penggemar melalui Spotify artist. Para artis ataupun pengguna Spotify selanjutnya juga bisa turut mempromosikan lagu di media sosial seperti InstaStory dengan sentuhan seni karya sendiri dengan mengikuti tren Spotify art. Tertarik untuk mencoba? Bila kamu memang memiliki bakat bermusik tentu tidak ada salahnya mencoba menyalurkan karyamu melalui Spotify karena bisa jadi jalan ini akan mempercepat perjalanan karier musikmu.

Semua

Premium

x