Canva Team Pro vs Canva Teams, Kenali Aneka Perbedaannya!

Bagi Anda yang belum tahu, Canva adalah sebuah aplikasi desain grafis yang dapat menciptakan beragam brosur, poster, kartu pos, hingga CV. Ada paling tidak dua versi aplikasi ini, yaitu Canva Teams biasa dan Canva Team Pro. Namun, apa saja ciri-ciri yang membedakan kedua versi tersebut? Yuk, simak selengkapnya di sini!
Apa Itu Canva Team Pro?
Aplikasi Canva biasanya lebih sering dipakai oleh desainer grafis perorangan atau individu. Namun, developer aplikasi ini kemudian merilis versi untuk bekerja dalam kelompok, yaitu Canva Teams. Lantas, mengapa ada versi Pro untuk aplikasi desain grafis ini?
Canva Pro untuk tim adalah versi lanjutan dari Canva Pro biasa yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi kerja antar desainer. Versi Pro ini mengadakan beberapa pembaruan untuk penggunanya, seperti sizing tool otomatis, template desain custom, sampai aset-aset yang lebih beragam.
Kolaborasi yang lebih efisien dan kualitas karya yang lebih bagus pun menjadikan Canva Pro tim sebagai primadona dalam bisnis desain. Belum lagi sifat platform usaha ini yang ramah untuk semua pengguna, termasuk untuk para pemula.
Ciri-Ciri Canva Team Pro
Berikut adalah beberapa ciri Canva Pro untuk tim yang membedakannya dengan jenis biasa:
1. Pengguna
Versi layanan Canva ini memungkinkan Anda untuk bekerja dalam satu tim di mana saja dan kapan saja. Anda dapat menerapkan aplikasi Pro dalam lingkungan perusahaan, usaha third-party, dan juga kelompok non-bisnis. Selain kolaborasi antar desainer, Anda juga mendapat bantuan berupa AI Tools.
2. Harga Layanan
Tarif yang Canva tetapkan untuk jenis layanan ini kurang lebih adalah Rp95.000,00, kendati ada beberapa opsi paket lainnya yang bisa Anda negosiasikan. Apabila Anda berniat untuk berlangganan hingga satu tahun, Anda bisa jadi harus membayar tarif subscription kira-kira Rp769.000,00.
3. Fitur-Fitur
Fitur utama yang terdapat pada Canva Pro yaitu koleksi desain grafis premium berkualitas tinggi yang jumlahnya mencapai 100 juta item! Koleksi konten premium tersebut ada yang berupa foto, video, hingga audio yang bisa Anda gunakan tanpa biaya tambahan.
Kapasitas penyimpanan data dan hasil kerja Anda jika menggunakan Team Pro ialah kurang lebih 1 Terabyte. Ini juga ditambah dengan fasilitas Brand Kit sebanyak 1.000 buah yang bisa Anda pakai untuk mengatur merek usaha Anda.
Tim Anda juga mempunyai bantuan dalam bentuk AI Tools yang jumlahnya mencapai 20 item. Dengan AI Tools ini, Anda bisa melenyapkan gambar background hanya dengan 1 klik saja, serta mengatur ukuran karya Anda dengan cepat!
4. Kelebihan
Kelebihan utama dari Canva Pro adalah izin untuk mengakses segala macam konten grafis yang kualitasnya sangat bagus. Seluruh koleksi grafis pada aplikasi ini memungkinkan Anda untuk menciptakan proyek-proyek yang mengesankan!
Berikutnya, aplikasi ini membantu tim Anda untuk mengelola proyek via sistem server manajemen yang sifatnya terpusat. Semua pekerjaan Anda di aplikasi ini bisa Anda pantau prosesnya tanpa harus memakai layanan server pihak ketiga.
Server pengelolaan proyek yang terpusat ini juga sangat baik untuk menghemat waktu dan biaya perusahaan. Versi layanan Canva ini berguna untuk mempercepat proses kerja Anda dan membantu Anda mencari dokumen-dokumen tanpa ribet.
Terakhir, Anda dapat berkolaborasi dengan rekan kerja Anda dan berbagi dokumen proyek secara real-time. Hal ini sangat penting dalam membantu Anda untuk membuat dan mempertahankan konsistensi merek karya usaha Anda.
Ciri-Ciri Canva Teams
Berikut beberapa ciri-ciri Canva Teams yang perlu Anda ketahui:
1. Pengguna
Aplikasi ini sebetulnya mirip dengan Canva Pro; sama-sama dapat digunakan oleh banyak desainer grafis. Hanya saja, bedanya adalah Anda bisa meninggalkan komentar pada hasil karya rekan Anda. Selain itu, AI Tools di versi aplikasi ini mungkin tidak sebanyak pada versi Pro.
2. Harga
Tarif langganan Canva Teams tergolong lebih murah, yaitu sekitar Rp73.000,00. Anda perlu ingat bahwa tarif ini bukan per kelompok, tetapi per orang. Jumlah minimal anggota yang harus ikut berlangganan layanan ini adalah tiga orang, sehingga tarif totalnya ada kurang lebih Rp219.000,00 per bulan.
3. Fitur-Fitur
Fitur pertama pada Canva Teams yaitu templat custom yang memudahkan Anda untuk langsung mendesain karya tanpa harus mulai dari nol. Adanya templat custom ini dibantu dengan AI Tools dan kapasitas penyimpanan via cloud sebesar 1 Terabyte.
Satu hal penting yang membedakan aplikasi versi Teams ini dengan Canva Pro adalah fitur feedback pada Teams. Tim Anda dapat membubuhkan komentar di hasil kerja satu sama lain untuk mempermudah perbaikan dan kolaborasi.
Brand Kit merupakan fitur Canva Teams yang ketiga, yang dapat Anda gunakan untuk menerapkan aneka aset grafis secara konsisten. Semua ini tersimpan dalam sebuah server terpusat yang bisa semua anggota tima Anda akses.
4. Kelebihan
Integrasi atau terhubungnya suatu aplikasi kerja terhadap beragam aplikasi usaha lainnya merupakan kelebihan yang paling banyak dicari. Tidak seperti Canva Pro, Canva Teams sudah terintegrasi dengan platform semacam Google Workspace, Google Drive, Slack, dan Dropbox.
Kelebihan kedua adalah kesempatan untuk menggunakan berbagai macam konten grafis, seperti ilustrasi, foto, dan templat untuk proyek Anda. Meskipun begitu, jumlah konten premium di aplikasi Teams ini mungkin tidak sebanyak yang terdapat di versi Pro.
Brand Kit yang terdapat pada aplikasi Canva Teams ini sangat lengkap dan bervariasi! Anda bisa menerapkan segala macam warna, logo, font, dan ilustrasi untuk membuat desain grafis yang menarik perhatian konsumen.
Terakhir, fitur pemberi komentar pada Canva Teams membantu tim Anda untuk bisa berkolaborasi secara real-time dengan lebih efisien. Bahkan pada versi ini, Anda dapat melakukan presentasi untuk menunjukkan hasil karya Anda kepada rekan kerja.
Sudah Tahu Beda Canva Team Pro vs Canva Teams?
Bagi Anda para desainer grafis, Anda sangat dianjurkan untuk mencoba kedua versi aplikasi ini agar Anda bisa merasakan semua fitur dan kelebihannya. Karena tak semua fitur Canva tersedia secara cuma-cuma, Anda mesti mencari situs yang jual akun premium untuk Canva.
Mau tahu apa contohnya? Situs Idcopy.net adalah tempat terbaik yang jual akun premium untuk bermacam-macam situs dan aplikasi bisnis, misalnya seperti Canva. Tak perlu takut, karena paket jual Canva yang tersedia di situs ini pasti lengkap dan terjangkau untuk semua orang!