Kerja Remote: Pengertian, Manfaat, Jenis, dan Contohnya

Kerja Remote Pengertian, Manfaat, Jenis, dan Contohnya

Beberapa tahun yang lalu mungkin tidak terbayangkan jika bekerja bisa dilakukan di mana saja, tanpa harus datang ke kantor. Namun, adanya perkembangan teknologi yang semakin canggih, kerja dari mana saja atau kerja remote kini marak dilakukan. Lantas, apa saja jenis pekerjaan remote? Apa manfaatnya? Yuk, cari tahu di sini! 

Apa itu Kerja Remote?

Kerja remote adalah pekerjaan yang bisa diselesaikan dari mana saja tanpa harus datang atau berada di kantor. Sesuai namanya, konsep ini sama seperti remote yang tidak mengharuskan Anda menekan tombol on atau off, tapi mengoperasikannya secara jarak jauh. 

Tidak hanya di rumah, jenis pekerjaan ini juga bisa Anda diselesaikan di tempat yang memberikan kenyamanan karena tidak terikat tempat maupun perusahaan. Contohnya seperti coworking space, cafe, perpustakaan, rumah, dan masih banyak lagi. 

Metode kerja seperti ini secara umum dinilai lebih fleksibel dan efisien karena bisa memunculkan kreativitas dan penyelesaian pekerjaan pun lebih efektif. Terlebih, kreativitas biasanya akan muncul di tempat-tempat yang menarik dan Anda kunjungi tanpa sengaja. 

Manfaat Kerja Remote

Kerja jarak jauh tidak mengharuskan karyawannya datang ke kantor. Karena itu, pekerjaan ini bisa memberikan banyak manfaat. Berikut beberapa manfaatnya yang perlu Anda tahu: 

1. Waktu Fleksibel 

Manfaat kerja remote yang pertama, yaitu waktu fleksibel. Anda tidak perlu lagi menjalankan rutinitas bangun pagi-pagi, mempersiapkan diri, dan berangkat ke kantor. Bahkan, Anda bisa memulai pekerjaan dari tempat tidur. 

Secara umum, hal ini akan sangat menguntungkan ibu rumah tangga yang bekerja karena tidak perlu lagi memilih antara karir atau keluarga. Keduanya bisa Anda jalankan sekaligus tanpa kesulitan. Metode kerja ini juga sangat memungkinkan Anda sambil melakukan pekerjaan lain, seperti memasak hingga membersihkan rumah. 

2. Lebih Hemat

Tidak hanya hemat waktu dan tenaga, Anda juga bisa menghemat pengeluaran ketika melakukan pekerjaan remote. Anda tidak perlu memikirkan biaya bahan bakar kendaraan ataupun biaya sewa tempat tinggal. Cukup pastikan saja Anda memiliki gadget yang memadai dan jaringan internet yang stabil.

3. Kesehatan Fisik dan Mental Lebih Aman

Sebagaimana yang kita ketahui, tidak semua rekan dan lingkungan kerja dapat suportif, ada juga yang toxic dan bisa membuat stres. Nah, lewat kerja remote Anda tidak harus bertemu dan menghabiskan waktu bersama dengan rekan kerja dalam waktu lama. Tentu saja ini akan sangat baik untuk menjaga kesehatan mental.

Bekerja dari mana saja juga membuat Anda lebih hemat energi. Sebab, pekerjaan remote biasanya hanya mengharuskan Anda menyelesaikan task. Jika dapat menyelesaikan task tersebut dengan cepat, Anda pun bisa menggunakan waktu setelahnya untuk istirahat.

4. Meningkatkan Semangat

Manfaat terakhir adalah membuat Anda lebih semangat untuk bekerja. Ini karena Anda bisa menentukan tempat kerja secara bebas. Ingin bekerja di tempat yang hening atau tempat yang terbuka? Tentu bisa! Anda bahkan bisa mengeksplor setiap tempat yang ada untuk menyesuaikan kenyamanan dan kebutuhan. 

Menentukan tempat yang disuka untuk bekerja sendiri bisa meminimalisir gangguan dan memunculkan inspirasi yang lebih fresh. Ini juga akan membuat Anda tidak mudah bosan dan produktivitas kerja pun akan meningkat. 

Contoh Kerja Remote

Pada dasarnya, jenis pekerjaan remote sangat beragam. Berikut beberapa contoh pekerjaan yang banyak dicari dan dapat Anda tekuni:

A. Digital Marketer

Contoh pekerjaan pertama adalah digital marketer. Akhir-akhir ini, profesi digital marketer sedang naik daun dan hampir semua sektor bisnis membutuhkan posisi ini. Banyak juga perusahaan yang memberlakukan sistem kerja remote untuk profesi ini.

Jika ingin menjadi digital marketer, Anda tentu harus memiliki skill yang mumpuni. Beberapa skill yang sebaiknya Anda kuasai adalah copywriting, social media specialist, Search Engine Optimization (SEO), hingga email marketing.  

B. Web Developer 

Profesi sebagai web developer juga bisa Anda lakukan secara remote. Secara sederhana, tugas Anda adalah merancang, membangun, dan memelihara sebuah website. Nah, agar bisa menjadi seorang web developer Anda harus menguasai bahasa pemrograman, frameworks, hingga problem solving.

C. Graphic Designer 

Jika Anda suka mendesain, kerja remote sebagai graphic designer akan mendatangkan banyak keuntungan untuk Anda. Selain sebagai full time graphic designer, Anda juga bisa menjalankan freelance. 

Asalkan Anda memiliki portofolio yang relevan dan mumpuni, pasti akan ada banyak klien yang mencari. Namun, pastikan Anda juga menguasai aplikasi desain, seperti Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, dan Indesign untuk mendukung pekerjaan.

D. Software Engineer

Ahli dalam bidang IT? Anda bisa meniti karir dengan menjadi seorang software engineer. Secara umum, tugas utama software engineer adalah untuk menganalisis kebutuhan user, serta merancang dan memelihara sistem perangkat lunak. 

Pekerjaan ini juga banyak orang lakukan secara jarak jauh. Beberapa skill yang wajib Anda miliki adalah komunikasi, algoritma dan struktur data, hingga bahasa pemrograman.

E. Virtual Assistant

Jenis pekerjaan terakhir adalah virtual assistant. Pekerjaan ini akan berkaitan dengan layanan administrasi, sehingga Anda akan berinteraksi dengan klien, baik perorangan maupun perusahaan.

Jenis role dari assistant virtual juga sangat beragam. Adapun contoh role tersebut meliputi data entry, asisten pribadi, social media management, customer service, dan lainnya. Jika ingin mendalami profesi ini, pastikan Anda menguasai skill komunikasi, manajemen waktu, dan penggunaan Microsoft yang baik.

Apakah Anda Tertarik untuk Menjalani Kerja Remote?

Melakukan kerja remote terdengar menarik dan menyenangkan, bukan? Nah, karena kolaborasi yang Anda lakukan terjadi secara jarak jauh, sistem kerja ini biasanya akan menggunakan beberapa hal pendukung seperti RDP (Remote Desktop Protocol). Karena itu, memiliki software AnyDesk premium sangat penting.

AnyDesk akan sangat memudahkan pekerjaan remote, di mana Anda bisa mengontrol beberapa PC sekaligus di jarak yang jauh sekalipun. Tentu saja, agar fitur yang dapat digunakan lebih maksimal, Anda sebaiknya menggunakan akun premium.

Jika tertarik, Anda bisa membelinya melalui tempat jual akun premium terpercaya dengan fasilitas aplikasi yang unggulan seperti IDCopy. Anda bisa menghubungi kontak resmi IDCopy untuk mendapatkan penawaran harga terbaik. Yuk, langganan sekarang juga!

Semua

Premium

x